Triset Indonesia merupakan jenama fesyen wanita yang menghadirkan koleksi unik dan terkesan retro.
Mengusung tajuk "For The Specials", Triset menggelar serangkaian acara kerja sama yang melibatkan anak-anak dari beberapa yayasan anak berkebutuhan khusus untuk membuatkan desain gambar untuk produksi baju.
Sebanyak 24 karya desain pasang baju yang terbagi ke beberapa produk seperti jaket, tas, kaos dan rok dikerjakan oleh 70 anak berkebutuhan khusus, di antaranya adalah anak-anak dengan autisme dan down syndrome dari 5 yayasan selama 3 bulan.
Acara ini bertujuan sebagai wujud kepedulian Triset untuk memberikan ruang kreativitas, khususnya kepada anak berkebutuhan khusus.
Share :