Ibadah Jumat Agung dan Buka Puasa Bersama di Bawah Permukaan Tanah Terdalam

Diposting Pada 07 April 2023

Disusun oleh Tim Muri

Pada bulan April yang bertepatan dengan beberapa hari besar dirayakan secara bersamaan, Freeport Indonesia menggelar KITA SATU, yaitu ibadah puasa Ramadan bagi umat Islam, Jumat Agung serta Paskah untuk umat Kristiani, sekaligus HUT ke-56 Freeport Indonesia.

Berlokasi di Deep Mill Level Zone (DMLZ) Masjid Baitul Munawar dan Gereja Oikumene Soteria Freeport Indonesia, diselenggarakan buka puasa bersama dan perayaan Jumat Agung pada kedalaman 1.760 meter di bawah permukaan tanah.

Dengan semangat KITA SATU diharapkan dapat mewujudkan tali persaudaraan dan kolaborasi yang lebih baik, serta sebagai pengingat bahwa setiap insan di Freeport Indonesia bersaudara dalam kemanusiaan dan senantiasa berusaha untuk mencapai kebaikan.

Share :

×
BERANDA
TENTANG KAMI
GALERI MURI
JURNAL
SYARAT DAN KETENTUAN
KONTAK KAMI

Jaya Suprana School