Museum Jenang Pertama

Diposting Pada 22 September 2022

Disusun oleh Tim Muri

Jenang adalah merupakan simbol doa, harapan, persatuan dan semangat yang tidak lepas dari budaya dan kearifan lokal kota Kudus. Legenda jenang juga sangat erat dengan sejarah perjalanan Sunan Kudus dalam melakukan syiar agama Islam melalui filosofi gusjigangnya.

Hal tersebutlah yang melatarbelakangi tercetusnya pendirian Museum Jenang oleh Mubarokfood Cipta Delicia yang merupakan produsen jenang di kota Kudus yang diprakarsai oleh Muhammad Hilmy selaku direktur.

Kehadiran Museum Jenang diharapkan dapat memberikan edukasi terpadu kepada publik yang dilengkapi wahana dan spot-spot swafoto yang unik dan menarik, sehingga menguatkan sejarah dan ciri khas Jawa Tengah.

Share :