Kilang dengan Rumah Terbanyak Menggunakan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS)

Diposting Pada 05 March 2019

Disusun oleh Tim Muri

Pengembangan Energi bersih berwawasan lingkungan didukung melalui program baru dan terbarukan. Sebagai wujud nyata, Pertamina RU IV Cilacap telah mengaplikasikannya melalui program Pembangkit Listrik Tenaga Surya sistem In Grid dengan kapasitas 1.059 KW yang mengaliri 44 rumah, 1 pusat kebugaran, dan 1 rumah sakit.

Berdampak pada penurunan emisi gas CO2 sebanyak 652.983 kg atau setara dengan penghematan bahan bakar fosil sebesar 246,07 ton, hal ini menjadi sebuah prestasi kepada masyarakat sekitar melalui program CSR sebagai tanggung jawab sosial lingkungan perusahaan.

Share :