Diikrarkan dari keputusan ketiga dari naskah Sumpah Pemuda yang menyatakan bahwa Bahasa Indonesia menjadi bahasa persatuan bagi bangsa Indonesia pada Kongres Pemuda II tanggal 28 Oktober 1928 yang menghasilkan Sumpah Pemuda,Bahasa Indonesia adalah bahasa nasional dan resmi di seluruh Indonesia.
Dengan penutur bahasa yang besar di seantero negeri beserta dengan diaspora yang tinggal di luar negeri, bahasa Indonesia termasuk sebagai salah satu bahasa yang paling banyak digunakan atau dituturkan di seluruh dunia yang juga diajarkan di universitas mancanegara.
Penyelenggarakan UKBI atau Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia yang merupakan sarana uji untuk mengukur kemahiran seseorang dalam berbahasa Indonesia lisan dan tulis dengan sistem adaptif telah memasuki tahun ke -2, dan Sumatera Utara, melalui Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara telah memeloporinya untuk tingkat provinsi kepada para peserta didik setingkat SMA.
UKBI dilaksanakan secara langsung dan daring di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur, Jalan Sudirman, Kota Medan secara serentak di 33 kabupaten/kota se-Sumut yang melibatkan 5.000 pelajar SMA dalam beberapa tahapan.
Share :